Edit Kadila, S.Pd

Saya bukanlah orang yang pandai merangkai kata-kata. Tapi saya ingin merangkai kata dalam hidup saya agar saya bisa lebih banyak berarti buat orang lain dengan ...

Selengkapnya
Navigasi Web
(Tantangan Menulis Hari Ke-72) Lawan Covid dengan Imun dan Antibodi

(Tantangan Menulis Hari Ke-72) Lawan Covid dengan Imun dan Antibodi

Hari ini banyak kebahagiaan yang bisa aku dapatkan dan juga aku berikan bersama keluarga kecilku. Aku berusaha mengambil hikmahnya dari kasus Covid 19 yang sedang mewabah ini.

Anjuran untuk tetap di rumah sudah aku lakukan bersama keluarga kecilku. Anak-anakku selalu saling menjaga dan saling mengingatkan kepadaku dan juga ayahnya. Begitu pula sebaliknya. Kebersamaan ini selalu kami manfaatkan untuk bisa makan berjamaah, bercanda dan berbincang-bincang.

Pagi ini setelah sarapan, aku melanjutkan pekerjaan rumah yang sempat tertunda. Menyetrika pakaian, merupakan pekerjaan yang paling membosankan. Karena pekerjaan ini tidak bisa disambil dengan pekerjaan lain. Berbeda sekali dengan mencuci baju. Yang hanya bisa dilakukan dengan satu jari saja.

Tapi untunglah pekerjaan menyetrika kali ini tidak membosankan. Aku ditemani oleh Abang yang sedang melakukan olah raga ringan. Kami sesekali terlibat percakapan sambil melakukan aktivitas masing-masing.

Tiba-tiba anak gadisku berkata ingin berenang di kolam renang villa sebelah rumahku.

"Mah berenang yuk?

"Coba tanya Abah, boleh ga?

Abah adalah penjaga vila itu.

"Abah, boleh ikut berenang ga?

Abah menyahut dari kejauhan.

"Boleh Kakak."

Akhirnya kami pun bersiap menuju villa itu

"Mau pada kemana," tanya Ayah mereka.

"Mau berenang Pih?

"Ih jangan, takut ada corona."

Langkah kami pun jadi terhenti karena rasa takut. Tapi Kakak dan Abang tidak mau percaya begitu saja. Mereka pun langsung bertanya kepada Mbah Google. Apakah virus itu bisa berkembang dalam air kolam dan bagaimana kalau betul ada?

Setelah mendapatkan keyakinan bahwa berenang tidak berbahaya, kami pun langsung menuju villa. Aku melihat kebahagiaan yang terpancar di wajah mereka. Aku tidak ingin kasus Covid ini membuat mereka jadi stress dan panik. Karena hal ini bisa menurunkan sistem imunitas dan antibodi mereka.

Stress, gelisah dan panik akan mengakibatkan tekanan hibrasi dalam tubuh jadi berubah. Naik turunnya imunitas dan antibodi dalam tubuh yang mempengaruhi adalah pikiran kita sendiri. Itu pernah dialami oleh Abang.

Pulang dari Aceh kemarin Abang merasa dipengaruhi oleh virus ini.

Pikirannya jadi parno. Abang merasa tubuhnya terpapar oleh virus ini. Karena dia merasakan demam beberapa hari ini. Aku berusaha meyakinkan bahwa dia baik-baik saja dan harus memiliki pikiran positif. Untuk memastikannya juga terpaksa aku bawa ke dokter. Dan dokter mengatakan Abang baik-baik saja dan di suruh beristirahat. Alhamdulillah Abang sehat. Dan pikiran positifnya yang menghilangkan penyakit itu.

Dalam tubuh kita terdapat kelenjar timus yang terdapat di dada yang berfungsi untuk meningkatkan imunitas dan antibodi tubuh. Bagaimana cara meningkatkan sistem imun tubuh kita?

1. Ketuk-ketuk dada kita yang terdapat kelenjar timus dengan menggunakan jari-jari kita selama 5-15 menit.

2. Gosok-gosok kedua telapak tangan hingga panas dan usapkan ke dada tempat kelenjar timus berada hingga dada kita berasa hangat.

Silahkan lakukan teknik itu.

Sebagai tindakan proventif kita dapat menggunakan masker dan menggunakan hand sanitizer. Sedangkan untuk menjaga hati kita, perbanyaklah mendekatkan diri kepada Allah SWT sebagai wujud keyakinan, bahwa ada Allah yang akan selalu menjaga dan melindungi kita. Semoga bencana ini segera berakhir. Aamiin..

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Ashiappp

28 Mar
Balas

Terima kasih, jadi bertambah wawasan sukses dan sehat selalu

27 Mar
Balas

Aamiin..sama2 Pak

27 Mar

Keren un

27 Mar
Balas

Terimakasih Pak

27 Mar

Keren un

27 Mar
Balas

Terima kasih ibu..artikelnya bermanfaat

27 Mar
Balas

Sama2 Bunda..

27 Mar

Cukup bagus,,bisa dicoba #dirumah aja

27 Mar
Balas

Ok siaap

27 Mar

Ya, siap! Demi corona, kita lakukan. Terima kasih

29 Mar
Balas



search

New Post